Pages

Thursday, April 18, 2013

BBI 2nd Anniversary Giveaway Hop




Selamat ulang tahun Bebiiii :* 
*haduhh maap ya telat*


Untuk memeriahkan ulang tahun BBI yang kedua,saya mengadakan BOOK GIVEAWAY!! Tidak hanya blog buku saya saja lho, anggota-anggota BBI lainnya juga mengadakan giveaway secara serentak. Yeaay! kapan lagi kan berburu buku-buku keren hanya di BBI 2nd Anniversary Giveaway Hop.

Hadiah Giveaway adalah satu buku dari ketiga buku di bawah ini  :


Mau novel Pulang - Leila S Chudori ? atau novel Amba - Laksmi Pamuntjak? atau masterpiece dari Pramoedya Ananta Toer, Bumi Manusia?

Yuk ikutan.. Caranya mudah, sebutkan judul buku yang kamu inginkan beserta alasannya di kolom komentar.  Jawaban yang menurutku menarik akan mendapatkan buku pilihannya. Setiap komentar harus mempunyai identitas ya berupa alamat email/twitter. :)

Pemenang diumumkan pada tanggal 27 April 2013 dan akan saya hubungi via email/twitter. Good Luck !


Kamu juga bisa ikut giveaway dari anggota BBI lainnya di link sebagai berikut :

60 comments:

  1. Aku pengen banget buku Amba - Laksmi Pamuntjak karena sejak baca Pulangnya Leila S. Chudori ak jadi pengen baca hisfic indonesia yang mengupas tentang PKI, walau banyak yang bilang lebih bagus Pulang aku tetap pengen melihat dari sisi kacamataku :)

    @peri_hutan

    ReplyDelete
  2. aku pengen Bumi Manusia
    dulu pernah baca tapi minjem temen aja
    sebenar lagi difilmin, jadi pengen baca ulang sekaligus punya

    aku ingin kembali menjelajahi Indonesia prakemerdekaan bersama Minke dan keluarga Nyai Ontosoroh

    seandainya Minke hidup di zaman ini, kami pasti berkawan baik #eh (ngaku2)

    @melody_violine

    ReplyDelete
  3. Happy B'day BBI wish u all the best :)
    aku ingin novel Pulang - Leila S Chudori. Sudah beberapa anggota BBI yang mereview buku ini dan aku tertarik ingin juga membaca seutuhnya cerita dalam buku ini. Buku ini sangat bermanfaat nantinya karena buku ini berkisah tentang sejarah Indonesia, mengenal perjuangan orang-orang yang terusir dari tanah kelahirannya. Jadi sangat bagus dibagikan sehingga banyak org nantinya membaca dan mengetahui kisah perjuangan orang-orang yg terusir dari tanah kelahirannya.
    email : kerenz_zia@yahoo.co.id

    ReplyDelete
  4. Pulang - Leila S Chudori
    Sudah ada di wish-list tapi belum sempat dibeli juga. Sebenarnya aku biasa baca romance modern. Makanya pengin juga membaca historical fiction Indonesia, agar mendapat nuansa yang baru dalam fiksi yang kubaca. Siapa tahu bisa jadi salah satu genre favorite nantinya.

    @AnastasyaFhily

    ReplyDelete
  5. aku mau Bumi Manusia dong :)
    siapa sih yang nggak kenal sang legenda Pramoedya Ananta Toer? aku pengen aja punya salah satu karyanya sang legenda. masak mau menikmati karyanya sang legenda mesti minjem dulu? :D

    @widywenny
    whenkneesstory@ymail.com

    ReplyDelete
  6. pulang - leila s chudori

    kenapa? karena bukan genre kesukaanku jadi aku pengen mencoba baca siapa tahu dengan aku membaca ini aku tertarik untuk membaca yang lain.

    yullinta@gmail.com

    ReplyDelete
  7. ramoedya Ananta Toer, Bumi Manusia.... beneran penasaran dengan alur ceritanya.. bumi manusia? apakah ini bercerita tentang manusia berwujud lain? ataukah malah manusia seperti kita dengan segala kelebihan dan kekurangan?... yah.. alasan aku memilih buku ini karena aku ingin mengetahui fakta tentang buku ini, karena sepertinya, aku mulai dibuat penasaran...

    @nila_adam

    ReplyDelete
  8. Pramoedya Ananta Toer, Bumi Manusia karena.... belum pernah punya buku fisiknya :'(

    emi_disini@yahoo.co.id

    ReplyDelete
  9. Bumi Manusianya Om Pram. Penasaran banget. Apalagi bisa dapet gratis ;p

    @jay_paramita

    ReplyDelete
  10. Happy birthday BBI yang ke-2. Semoga semakin +++... ~(‘▽’~) (~’▽’)~

    Cukup komen aja ya? Asiikk...

    Aku ingin sekali pake 'banget' Bumi Manusia - Pramoedya Ananta Toer. (˘ʃƪ˘) Alasannya? Alasannya apa ya? Baru sekali ini sih pengen baca buku seputar sejarah Indonesia atau serba serbi yang mendekati itu. Biasanya aku kan penikmat teenlit dan metropop, sekali sekali disuguhi buku berbeda dong... Apalagi buku ini masterpiece dari Pramoedya Ananta Toer, tentu saja recommended sekali untuk dibaca. (┎ '_' ┒) Dan semoga akulah yang mendapatkan buku ini. #ngareptingkatdewa

    E-mail: v2ituaza@yahoo.com
    @vyselvia (http://mis-fil.blogspot.com)

    *Wish me luck! (˘ʃƪ˘)*

    ReplyDelete
  11. Happy Birthday Bebi! Wish You All The Best! Semoga makin keren dan review angotanya makin cetar membahana badai :D
    aku ingin novel Pulang - Leila S Chudori. Aku suka buku-buku sejarah bahkan kadang buku pelajaran sejarah semua cerita sejarahnya udah kubaca duluan sebelum dipelajari *eh kok malah curcol?Hehehe. Aku penasaran dengan bagaimana perjuangan orang-orang yang terusir dari tanah kelahirannya, dengan mengetahui perjuangan mereka kuberharap aku bisa lebih memupuk rasa cinta pada tanah airku ini.
    Aku juga ingin mengisi "Perpustakaan Pribadi"ku dengan koleksi historical fiction Indonesia yang belum pernah kubeli walaupun sering baca tentang historical fiction Indonesia di perpustakaan sekolah :D
    email : m_rifqi_S@yahoo.co.id
    twitter : @Rifqi_MULovers

    ReplyDelete
  12. "Bumi Manusia"
    Aku menyukai membaca tapi sangat disayangkan belum mempunyai bahkan membaca karya masterpiece Pramoedya Ananta Toer yang sudah melegenda. Nah, aku berharap buku "Bumi Manusia" bisa terdaftar dalam koleksi buku di perpustakaan kecil untuk umum milikku nanti yang sekarang ini masih didominasi genre Romance. Supaya nanti pembaca dari perpusku bisa ikut jatuh cinta pada novel Indonesia karena buku ini seperti yang banyak dibincangkan . Ah, pasti senang rasanya bisa memiliki koleksi yang berharga ini :))

    Email : nnisawunde@gmail.com
    Twitter : @nnisawunde

    ReplyDelete
  13. pengen buku Pulang

    dari semua review yang udah dibuat makin bikin penasaran, terlebih ini bukan genre yang biasa aku baca, siapa tauuuuuu dengan baca buku ini lebih tertarik untuk baca buku dengan genre yang sama... jadi makin luas deh bacaanku :)

    email : n0n1n9e@gmail.com (@noninge)

    ReplyDelete
  14. Bumi Manusia

    Dulu saya pernah membaca buku Gadis Pantai, dipinjamkan guru bahasa waktu SMA. Itu pertama kalinya saya membaca novel yang tokoh utamanya tidak punya nama. Dia hanya berjuluk si gadis pantai. Itu buku pertama yg saya baca karena saya ingin belajar resensi setelah nekat daftar lomba dan akhirnya menang. Padahal awalnya, saya ga ngerti resensi itu kayak apa. Itu buku yang bikin saya bengong dan membayangkan oh ternyata kehidupan perempuan jaman dulu segitunya......Tapi aslinya saya ini pelahap fiksi fantasi. Cuma waktu baca gadis pantai, para priyayi, trilogi ronggeng dukuh paruk, disitu saya ngerasa itu bukan cuma buku yg luar biasa tp menyentuh banyak aspek kehidupan manusia.

    erlinda.sw@gmail.com
    @me_esw

    ReplyDelete
  15. Aku pengen Amba... tapi ga boleh ikutan GA *nangis di pojokan*

    ReplyDelete
  16. ikut giveawaynya yahh.. :)

    aku pengen banget Bumi Manusia-nya Pram. Dulu pernah rebutan baca sama temen dan aku nggak dapat giliran pinjeman sama sekali. :'( dan pengen banget baca sesuatu dari era lama.. Aku akan buktikan sama temenku kalau aku nggak cuma baca novel pop doang.. :D

    dherilsofia@gmail.com (@sofiadhe)

    ReplyDelete
  17. Aku pengen Amba dan Pulang
    alasannya karena penulisnya perempuan Indonesia.

    eh tapi nggak mungkin menang yak, hahaha

    ReplyDelete
  18. Saya mau Bumi Manusia atau Amba. Tapi kalau harus memilih, saya mau dapat Bumi Manusia! :)
    Belum punya, belum baca, dan pengen banget baca.
    Sudah nonton teater "Nyai Ontosoroh", dan buku ini tentu saja akan melengkapi cerita yang sudah ada di benak saya. *mulai pasang ekspresi memelas*

    Twitter: @JimmyNavy

    ReplyDelete
  19. Amba karena penasaran pengen banget baca buku itu

    deeNasetyowati(at)yahoo(dot)com

    twitter @dayanasweet

    FB Deena Setyowati

    ReplyDelete
  20. walaupun kesemuanya belum pernah aku baca, yg paling aku pengen banget baca Bumi Manusia, karya Pramoedya Ananta Toer. Penasaran dengan gaya penulisan beliau. Seingetku belum pernah baca buku karya beliau,(padahal penulis terkenal ya :D).

    Maka dari itu.,semoga menang :D
    btw, makasih..smg sukses GAnya...
    @tantisetyo

    ReplyDelete
  21. ikut :)
    Penasaran banget sama Bumi Manusia-nya Pramoedya Ananta Toer. Saya jarang sih baca buku beliau, soalnya nggak beli juga *mental pinjem heu* tapi setahu saya gaya bahasa beliau oke banget, dan saya suka sekali dengan Sastra Indonesia karena khas dan beda..

    @bulanbiru | 2712bulanbiru@gmail.com

    ReplyDelete
  22. Tentu aku memilih Amba. Novel debut dari seorang Laskmi Pamuntjak. Tema dan latar yang dipilih adalah keadaan historis Indonesia tahun 60an. Percampuran antara romansa, perjuangan hingga kesengsaraan mungkin akan membuat kita menyelami sejarah dengan cara yang manis.

    @ADjavas
    adinu9roho@gmail.com

    ReplyDelete
  23. Berhubung aku udah punya Bumi Manusianya Pram, jadi aku mau Pulang - Leila S Chudori. Banyak banget yang bilang kalo buku ini bagus, apalagi beraroma sejarah. Suka banget. Bukunya bisa buat murid juga. Mereka haus buku sejarah.. :D

    @lucktygs
    http://luckty.wordpress.com/

    ReplyDelete
  24. huuaaaa,,
    Aku pengen novelnya Pramoedya Ananta Toer., Bumi Manusia.
    Belum pernah baca buku karya kak Pram. Bagiku Pramoedya Ananta Toer adalah "Sang Legendaris" yang karyanya sudah mendunia.
    Dari sinopsis yang aku baca, ceritanya unik. Menginspirasi penerus bangsa untuk terus belajar. Karena dengan belajar, nasib dapat kita rubah menjadi lebih baik :))

    ReplyDelete
  25. hmm, lupa

    email :
    bungaastana@yahoo.com

    ReplyDelete
  26. Aku pengen baca Pulang-Leila S.Chudori...pernah baca sekilas di toko buku keliatannya menarik dan banyak teman-teman yang merekomendasikan :))

    Email : nzadwi89@gmail.com

    Twitter : @anisadwiiiii

    ReplyDelete
  27. Bumi Manusia :) Gag tahu kenapa liat tiga opsi itu langsung nyantol sama buku yang ini ^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. Lupa identitasnya -_-

      ziya.maziyya@gmail.com
      @ma_ziyya

      Delete
  28. Judul buku Bumi Manusia - Pramoedya Ananta Toer karena sudah lamaaaaa bangettt pengen baca bukunya bang Pramoedya.

    Twitter: @dianmayy

    ReplyDelete
  29. aku pengen Pulang,
    klo denger kata 'Pulang' tuh hawanya pengen pulang kampung :p

    zaitun_hakimiah@yahoo.com
    @NSMia

    ReplyDelete
  30. Aku pilih Pulang soalnya banyak yang merekomendasikan.

    dindalestarini89(at)gmail(dot)com

    ReplyDelete
  31. Aku pilih Bumi Manusia, karena:
    1. Belum pernah baca satupun karya PAT. (Iya iya I know, apa kata dunia??? Ngaku kutu buku, ngaku orang Indonesia tapi belum pernah baca karya Pram.) #plakdirisendiri
    2. Baru-baru ini dapet versi terjemahan bahasa Inggrisnya. Walaupun belum akan dibaca dalam waktu dekat, kayaknya punya edisi terjemahan buku karya seorang sastrawan legendaris Indonesia tanpa punya buku BERBAHASA INDONESIAnya... kok rasanya seperti berkhianat gitu.

    Begitu saja, semoga saya menang. :)

    elsa_maran at yahoo dot com

    ReplyDelete
  32. masterpiece dari Pramoedya Ananta Toer, Bumi Manusia
    Mengapa karya PAT?
    Saya belum pernah sedikitpun membacaya karya beliau, namun saat saya mencari kata-kata inspirasi, nama beliau muncul sehingga saya penasaran sekali dengan beliau. Saya merasa bahwa karya beliau memiliki kekuatan untuk meluaskan pikiran yang sempit. :)
    @JeantiRofiqoh / jeantirofi@gmail.com

    ReplyDelete
  33. Pulang..
    karena, sejauh apapun aku pergi, bahkan mencoba untuk pergi. pada akhirnya, jalan pulanglah yang ku lalui. jalan pulang pada Tuhan pemilik bumi..

    @ila_yula

    ReplyDelete
  34. Pas lihat pilihan bukunya mataku udah nyantol ke Pulang-nya Leila S. Chudori. ^^

    Covernya ngejreng, kuning gitu. Lumayan jadi obat kalau aja aku ngantuk baca buku fiksi sejarah (seperti biasa) mwahaha. :p Tapi yah.. buku ini kelihatannya 'lezat'. Pengin banget baca buku fiksi sejarah oleh penulis Indonesia! (baca: bosen baca kisah warlock, peri, penyihir, bla bla bla)

    twitter: @LinndaDansen
    email: znlinda@yahoo.co.id

    ReplyDelete
  35. Saya ingin sekali baca novel "Pulang" karya Leila S. Schudori. Selain karena jalan ceritanya yang menarik dan banyak orang bilang bahwa buku ini bagus, saya juga jarang membaca novel yang ceritanya berlatar belakang peristiwa bersejarah (sebab yang kebanyakan saya baca selama ini bergenre fantasi). So, sepertinya buku ini bakal jadi pilihan yang tepat buat dibaca saat waktu luang sambil minum teh. Hehehe. :))

    @chocopuccino
    nurvitafni@gmail.com

    ReplyDelete
  36. hai kak :)
    klo isha pengen yang bumi manusia, udah lama ngincer uku ini. tapi belum ada kesempatan buat dapetinnya. semoga saja kali ini :)

    @ishvanisa
    ishavanisadesfriani@gmail.com

    ReplyDelete
  37. pengen bukunya Amba - Laksmi Pamuntjak. Kenapa? Karena dua buku yang lain uda perna baca, hehe..
    semoga bisa jd pemenangnya, amin ^_^

    ay_lyna@yahoo.com
    @ailina85

    ReplyDelete
  38. Aku mau baca Amba karya Laksmi Pamunntjak. Denger-denger itu novel tentang perempuan. Dan aku lagi semangat baca novel tentang perempuan. Terakhir aku baca Tempurung karya Oka Rusmini dan aku yang... nganga.. Novel itu perempuan banget! Keren! Makanya sejak selesai baca itu, aku langsung cari info novel apa aja yang bertema perempuan. Amba salah satunya. And I want it as my prize. :))

    Silakan hubungi aku di:
    email: ka.kumaradewi@gmail.com
    twitter: @Mandewi

    Ditunggu pengumuman pemenangnya ya. Semoga aku beruntung dapet Amba. \m/

    Salam,

    Mandewi

    ReplyDelete
  39. Aku pengen buku Pulang atau Amba karena buku Bumi Manusia sudah baca.
    Ingin buku Pulang, karena Leila pengarang favorit ku, dan sudah banyak baca reviewnya kelihatannya memang menarik.
    jadi berharap bisa mendapatkan "Pulang"..amin

    Terimakasih Azia
    Selamat Ulang Tahun Bebi !

    ReplyDelete
  40. Kepengen yang Pramoedya - Bumi manusia.
    Karya dari pramoedya ini selalu berkesan buat aku, karena dari kata-katanya aku bisa seperti masuk kedalam cerita. :D
    Buku ini juga kena larang terbit, jadi susah kalo mau carinya sekarang :(

    ReplyDelete
  41. Saya pilih Bumi Manusia.

    Biasanya saya agak underestimate dengan novel-novel karya penulis lokal. Saya ingin dibuat salah. Saya ingin tahu juga kenapa buku Indonesia ini sanggup menembus pasar Internasional.

    salam,
    @FJrean

    ReplyDelete
  42. Bumi Manusia.

    Karena penasaran dengan buku ini dengan seluruh kontroversinya. Lagipula pernah dengar juga buku ini mau di angkat ke layar (tancep) lebar pula. Sekaligus ingin menguji apakah buku dari penulis yang berkali-kali menjadi kandidat peraih nobel ini sebagus yang santer dibicarakan.

    @KurniArif_

    ReplyDelete
  43. ommoooo... ada yang ngasi giveaway Bumi Manusia *ampirkeselek*

    kenapa? tentu saja karena selama ini saya sudah berharap dan menanti untuk membeli buku ini tapi belum kesampean *hiks*
    dan kenapa harus buku ini? tentu saja karena buku ini super banget, awal baca sempat harus menyesuaikan dengan gaya penuturan pram yang memang terasa berbeda dengan gaya menulis remaja sekarang, tapi memasuki bab selanjutnya, saya memasuki tahap dimana saya tak rela melepas buku ini sebelum mencapai baris tamat, begitulah :)

    ReplyDelete
  44. Aku pilih yang AMBA: Sebuah Novel, minat awal dengan melihat covernya yang super keren dan judulnya yang unik. Covernya menampakkan dan membuat aku berasumsi kalau ceritanya entar bakal terdapat suatu polemik, maka aku pilih ini.
    Wish me luck.....

    ReplyDelete
  45. BUMI MANUSIA :D
    di tokbuk masih ampuh harganya, keknya emang nih buku harganya nggak akan pernah turun deh :D
    PAT, nggak ada yang nggak kenal beliau
    dunia sastra dan literasi selalu menjunjung besar nama beliau
    aku belum pernah baca sama sekali karya beliau
    maklum masih amatir saya :(
    tapi aku janji akan meneruskan semangat beliau!
    Merdeka! *eh
    bismillah semoga beruntung

    @NyiPeDe
    upilku_upilmu@yahoo.com

    Happy bday Bebiiiiiii always rendah hati ya walo tambah umur
    salam kenal kakak sebgai hostnya <3

    ReplyDelete
  46. Aku mau Bumi Manusia, alasannya karena waktu itu aku pernah baca buku Max Havelaar karya Multatuli yang juga menceritakan tempo dulu aku penasaran sama buku itu apakah gaya penuturannya akan membahas seperti buku-buku sejarah pada umumnya yang terkesan membosankan atau bagaimana? soalnya ini katanya mendunia kan. Kebetulan, Max Havelaar membuatku jatuh cinta walau sesungguhnya aku rada kesulitan mencerna kata-katanya karena masih menggunakan bahasa jaman dulu :D


    @Scarenia
    greenchochobichocolate[at]gmail.com


    terima kasih :)

    ReplyDelete
  47. aku pengen buku pulang Leila S.Chudori...
    dari review2 yang pernah aq baca, sepertinya menarik. bersetting sejarah tahun '65 an...menjadikan buku ini must have banget :D

    enjelswing@gmail.com

    ReplyDelete
  48. WOW!! Keren-keren banget bukunya!! >v<

    Aku mau "Pulang"-nya Leila S. Chudori. Soalnya aku mau tahu isi buku yang sedang ramai diperbincangkan orang ini. Kebetulan aku suka sejarah, khususnya sejarah Indonesia. Aku senang dengan novel-novel yang menguak sejarah yang sesungguhnya dari negeri ini (meski aku belum tahu sejarah jenis apa yang akan terkuak dari novel "Pulang").

    Aku pikir sejarah Indonesia terlalu banyak yang ditutup-tutupi. Ya, seperti kata orang-orang, sejarah itu kan milik penguasa. Jadi, ketika saat ini banyak versi baru sejarah yang muncul, aku jadi ingin tahu semuanya. Memang sih kalau lewat karya fiksi kita nggak tahu juga mana yang bener sejarah, mana yang fiksi. Tapi kupikir itu justru menarik, karena memberikan gambaran dan pemahaman baru, bahwa ada berbagai versi sejarah di luar sana.

    Apalagi buku ini menyoroti tentang G30SPKI dan Reformasi, dua peristiwa yang menjadi tonggak penting dalam sejarah Indonesia. Jadi, aku mau "Pulang"!! >o<

    Sekian

    @radmalia

    ReplyDelete
  49. Pengen buku Amba atau Pulang karena sudah baca Bumi Manusia :p
    Dua buku itu kayaknya sastra Indonesia yg wajib baca, recommended banget dan aku suka setting sejarah. Semoga dpt salah satunya.

    @SitiMaslihah
    mashlihah@gmail.com

    ReplyDelete
  50. Nama : Cecilia Amanda
    Email : fuqingqing@rocketmail.com

    Buku yang diinginkan : P. A. Toer – Bumi Manusia
    Saya pernah mendapat tugas Bahasa Indonesia tentang drama. Saya pun mencoba mencarinya di Google. Namun, pada akhirnya saya mengarangnya sendiri sebab saya tidak dapat menemukan drama dengan tokoh 3 perempuan dan 2 lelaki. Namun, dari pencarian tersebut saya menemukan drama yang berjudul Nyai Ontosoroh. Sejak mebaca perkataan Sang Nyai : “Kita sudah berjuang Nak, sebaik-baiknya, sehormat-hormatnya.” Saya pun bertekad memiliki bukunya sebab ketika membaca perkataan tersebut saya seolah dibawa ke masa lampau di mana Nyai yang paling cerdas sekalipun harus kalah kepada ketidakadilan hukum. Apalagi drama tersebut sudah dipotong ke pada bagian intinya saja. Menjadikan saya makin tertarik untuk membaca keseluruhan buku. Namun saya tidak dapat menemukan Ebooknya di Google. Sedang untuk membeli uang saku saya sebagai anak SMA tidak mencukupi. Sehingga saya amat berharap memenangkan Giveaway ini. Terima kasih.



    NB Mbak MMY (), mbak berkata mbak tidak memiliki buku fisiknya. Bagaimana dengan ebook? Apakah mbak dapat mengirimkannya ke Email saya? Maaf merepotkan. Terima kasih.

    ReplyDelete
  51. Saya ingin novel Amba karya Laksmi Pamuntjak.
    Cinta, Politik, Sejarah serta kemanusiaan yg di hadirkan dlm novel ini, menggerakkan saya untuk lebih ingin mendalaminya.
    Laksmi Pamuntjak adalah salah satu penulis cerdas yang sangat handal dlm mengemas sebuah cerita dengan sangat anggun.
    Dari banyak pendapat yg saya baca maupun saya dengar mengenai novel ini, banyak sekali nilai positif yg akan di dapat. Itu lah salah satu alasan saya mengapa saya memilih novel ini jika saya terpilih untuk menang. terimakasih :)

    yuniayuamida@yahoo.com
    @yuniayuamida

    ReplyDelete
  52. kalo aq kepingin banget bukunya PAT - bumi manusia
    alasannya, butuh banget buat nambah referensi aq nulis, setara tulisan pram memang sangat luar biasa. dan aq pingin bisa seperti dia. just it

    istiq_ps2008@yahoo.com
    @chemistiq

    ReplyDelete
  53. IKutaan ya ...

    Mau BUMI MANUSIA karya Pramoedya Ananta Toer. Pastinya pengen banget baca katya bapak sastra kita yang satu ini. Saya sudah baca sinopsisnya, dan sangat tertarik. Cerita tentang zaman kolonial di Indonesia pada akhir abad ke-19 yang pernah diterbitkan di lebih dari 30 kota di luar negeri dan yang telah mendapatkan tak kurang dari 20 penghargaan dunia merupakan buah karya dari seorang sastrawan besar Indonesia yang namanya berkali-kali masuk dalam daftar nominasi nobel dunia. Wew kereeen ngaaak tuh??? Ingin baca selengkapnya penasaran juga dengan tokoh utamanya, Minke. Hmm menurut saya nama itu terlalu “modis” untuk masa itu. :D
    Ataau karena pengaruh dari penjajah yang datang ya?
    Pokoke pengeen bacaaaa …

    Sumber resensi yang saya baca: http://id.shvoong.com/books/novel-novella/2067999-bumi-manusia/#ixzz2RZe0kDLC



    Twitter ID: @ayuniadesty
    Email: ayuniadesty@yahoo.com
    GFC: Ayuni Adesty

    ReplyDelete
  54. Mau buku Pulang karya Leila S. Chudori. Tadinya sih kepingin Bumi Manusia, tapi berhubung saingannya banyak(?) dan novelnya terlalu berat untuk seumuranku, akhirnya aku pilih Pulang ^^
    Aku tertarik pertama kali karena pemberian ratingnya, wow, 5? pasti sangat must-recomended. Rasa kepo saya juga tergelitik saat baca kutipan "Bagaimana caranya memetik Indonesia dari kata I.N.D.O.N.E.S.I.A ?" apakah "caranya" ada di buku ini? Wah, apaan tuh ya? duh penasaran!
    Aku ingin keluar dari zona nyamanku yaitu novel-novel terjemahan ke sastra Indonesia yang kental sejarah ini. Jujur, saya gak suka sejarah. Tetapi kalau sejarah itu diceritakan kembali menjadi sebuah novel, baru aku suka. Seperti novel Pulang ini yang mengangkat tema sejarah sewaktu G30 S-PKI, 'katanya' plot novel ini sebenarnya sedang menguak kebenaran tentang sejarah Indonesia. Bahwa sejarah yang diajarkan di sekolah tidak sepenuhnya benar, bahkan ada yang dibuat-buat. Saya sebagai pelajar sangat tergugah akan isu ini, makanya aku ingin memuaskan rasa-rasa yang kusebutkan tadi itu dengan berhasil membaca buku ini apalagi mendapatkannya gratis dan aku akan membandingkan sejarah di novel ini dengan sejarah yang aku pelajari.
    Selain itu, lewat buku ini aku juga ingin merasakan lebih detail keadaan NKRI yang menghadapi masa-masa pelik saat itu. Btw, covernya gagah banget kuning ngejreng dengan guratan ilustrasi tangan mengepal yang mengacung benar-benar membuat orang yang melihat cover ini langsung tersulut semangat nasionalisme-nya hehehehe...

    @meliarawr
    fantasy_narnia@yahoo.com

    ReplyDelete
  55. ohhh bukunya mbah pram,, aku melirik dan menatap dari maya, mendengarpun di dunia maya,, aku baca arus balik aku sunggu terkesan, indonesia ada dalam sebuah novel menakjubkan.. entah kapan aku mendapatkan yang lainnya.
    hanya melalui maya dengan tawaran apakah bisa aku dapat?
    mimpi atau tidak entahlaah !!!!

    ReplyDelete

Thank your for leaving comment. :)