Pages

Wednesday, February 6, 2013

Wishful Wednesday 6




Wishlist minggu ini adalah Titik Nol karya Agustinus Wibowo.

SINOPSIS

Perjalananku bukan perjalananmu
Perjalananku adalah perjalananmu
Jauh. Mengapa setiap orang terobsesi oleh kata itu? Marco Polo melintasi perjalanan panjang dari Venesia hingga negeri Mongol. Para pengelana lautan mengarungi samudra luas. Para pendaki menyabung nyawa menaklukkan puncak.
Juga terpukau pesona kata “jauh”, si musafir menceburkan diri dalam sebuah perjalanan akbar keliling dunia. Menyelundup ke tanah terlarang di Himalaya, mendiami Kashmir yang misterius, hingga menjadi saksi kemelut perang dan pembantaian. Dimulai dari sebuah mimpi, ini adalah perjuangan untuk mencari sebuah makna.

Hingga akhirnya setelah mengelana begitu jauh, si musafir pulang, bersujud di samping ranjang ibunya. Dan justru dari ibunya yang tidak pernah ke mana-mana itulah, dia menemukan satu demi satu makna perjalanan yang selama ini terabaikan.




Dua buku pertama, Selimut Debu dan Garis Batas sudah saya baca. Keren banget! Saya menanti-nantikan tulisan perjalanan Agustinus Wibowo ini. Dari situs gramedia.com diberitahukan Titik Nol terbit 7 Februari 2013. Sebenarnya dari kemarin pas tahu Titik Nol mau terbit mau pesan pre-order tapi harganya mahal. Hiiiiiks :'( Adakah toko buku yang memberikan diskon lebih dari 20% ? Oke baiklah,saya menabung dulu ya. Hihihihi

Mau ikutan wishful wednesday juga? langsung saja meluncur ke blog Mbak Astrid - PerpusKecil :)

7 comments:

  1. ada kompas gramedia fair di jakarta 13-17 Feb nanti.. katanya diskon up to 80% +10% kalo pake BCA. mungkin buku ini ikut didiskon

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tanggal segitu aku ga bisa datang KGF. :( Buku baru kayaknya diskonnya engga lebih dari 20-30%.

      Delete
    2. betulll....
      aku kemarin beli online, diskon 15% aja.... :)
      salam kenal juga

      Delete
  2. sukaaa sama covernya, cerah banget ya =) btw iya, KGF biasanya buku lama yang didiskon =(

    ReplyDelete
    Replies
    1. mungkin cover bukunya jepretan dari penulis sendiri. Aku juga suka :)

      Delete
  3. aakk, wishlistnya sama. pingin ini dan pulangnya leila s chudori
    btw, salam kenal azia :)

    ReplyDelete

Thank your for leaving comment. :)